Rabu, 30 Maret 2011

UBUNTU 11.04 ALPHA 3 RESMI DILUNCURKAN

Ubuntu 11.04 Alpha 3 datang bersama kernel Linux 2.6.38 RC6, LibreOffice 3.3.1, Unity 3.6.0, Mozilla Firefox 4.0 Beta 12, Transmission 2.13, Upstart 0.9.0 dan telah banyak bug yang diperbaiki .

Antarmuka Unity pada Ubuntu 11.04 Alpha 3 telah nampak adanya perubahan besar, termasuk fungsi resize Dash, kemampuan untuk mengurutkan aplikasi sesuai kategori , dan mengurutkan file berdasarkan folder ...

Ubuntu 11.04a3Ubuntu 11.04a3
Installer Ubuntu 11.04 Alpha 3 juga telah diperbarui , dimana memungkinkan pengguna untuk meng-upgrade instalasi Ubuntu yang sedang digunakan ke rilis baru (tidak menutup kemungkinan akan tersedia untuk versi desktop live CD Ubuntu 11.04)...

Ubuntu 11.04a3
Dialog informasi untuk NetworkManager sekarang menunjukkan informasi tentang protokol IPv6 ...

Ubuntu 11.04a3
Ubuntu One kini tampil dengan brand baru dan panel kontrol yang indah...

Ubuntu 11.04a3 Ubuntu 11.04a3
Ubuntu 11.04a3 Ubuntu 11.04a3 Ubuntu 11.04a3

Banshee Media Player menggantikan Rhythmbox dan sekarang merupakan default media player dan organizer aplikasi untuk Ubuntu 11.04 ...

Ubuntu 11.04a3
Paket kernel di Ubuntu 11.04 Alpha 3 telah diperbarui ke versi 2.6.38-5.32, berdasarkan kernel Linux 2.6.38 RC6 . Kernel ini membawa dukungan yang lebih baik untuk pengguna Intel, Nvidia, dan ATI Radeon, memperbaiki masalah blank screen dan perbaikan beberapa masalah resume/suspend.

Apa yang baru dalam Kubuntu 11.04 Alpha 3?

Seperti yang telah Anda ketahui dari versi Alpha sebelumnya, Kubuntu 11.04 Alpha 3 telah dibangun diatas KDE SC 4.6.0. Kubuntu 11.04 Alpha 3 memuat juga sistem kerja Samba File Sharing baru (cukup klik kanan pada folder, pilih "Properties" dan berbagi itu dengan jaringan Anda).

Ubuntu 11.04a3
Kubuntu 11.04 Alpha 3 juga disertai beberapa update pada paket system-config-printer-kde, dan Pemilihan Bahasa Sistem baru yang memungkinkan pengguna untuk menginstal, menghapus dan mengelola bahasa sistem (diintegrasikan dalam System Settings -> System Languages section).

Apa yang baru di Xubuntu 11.04 Alpha 3?

Ubuntu 11.04a3
Xubuntu 11.04 Alpha 3 dibangun di atas lingkungan desktop Xfce 4.8 yang dirilis baru-baru ini. Default media player di Xubutu 11.04 Alpha 3 sekarang adalah gMusicBrowser yang menggantikan Exaile.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar